(0341)567475 literature@um.ac.id
ISoLEC 2024: Mewujudkan Perubahan dan Transformasi dalam Bahasa, Pendidikan, dan Seni

ISoLEC 2024: Mewujudkan Perubahan dan Transformasi dalam Bahasa, Pendidikan, dan Seni

Malang, 12 Juli 2024 – Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang dengan sukses menyelenggarakan International Seminar on Language, Education, and Culture (ISoLEC) 2024 yang ke-8 pada tanggal 11-12 Juli 2024. Seminar ini diadakan di Gedung Kuliah Bersama (GKB) A20, Lantai 7 dan 9, Universitas Negeri Malang, dengan tema “Empowering Change and Transformation in Language, Education, and Arts.”

Acara ini dibuka oleh Rektor Universitas Negeri Malang, Prof. Dr. Hariyono, M.Pd. yang dalam sambutannya menekankan pentingnya kolaborasi internasional dan inovasi dalam memajukan bidang bahasa, pendidikan, dan seni. Beliau mengapresiasi kerja keras panitia dalam menyelenggarakan seminar yang bergengsi ini.

ISoLEC 2024 menghadirkan sejumlah narasumber terkemuka dari berbagai negara, termasuk Assoc. Prof. Dr. Indriwati Zahid (University Malaya, Malaysia), Dr. Willy Renandya (Nanyang Technological University, Singapura), Prof. Dr. Yuni Pratiwi (Universitas Negeri Malang, Indonesia), Dr. H. Abang Hadzmin bin H. Abang Taha (Kolej Universiti Perguruan Ugama Seri Begawan, Brunei Darussalam), Dr. Gabriella Perge (Eötvös Loránd University, Hungaria), Prof. Andrew N. Weintraub (University of Pittsburgh, USA), dan Prof. Dr. Ponimin, M.Hum. (Universitas Negeri Malang, Indonesia).

Seminar ini dihadiri oleh ratusan peserta dari berbagai kalangan akademik, termasuk dosen, mahasiswa, tenaga pendidik, dan praktisi dari dalam dan luar negeri. Selama dua hari, peserta seminar mendapatkan wawasan mendalam dan terkini tentang perubahan dan transformasi dalam bidang bahasa, pendidikan, dan seni melalui presentasi, diskusi panel, dan sesi tanya jawab.

Salah satu highlight acara adalah keynote speech yang membahas tentang pentingnya inovasi dalam pengajaran bahasa untuk menghadapi tantangan global. Beliau menekankan perlunya adaptasi metode pengajaran untuk meningkatkan efektivitas pembelajaran di era digital.

Selain itu, peserta seminar juga memanfaatkan kesempatan ini untuk memperluas jaringan kolaborasi akademik melalui sesi networking dan presentasi yang menampilkan hasil penelitian terbaru.

ISoLEC 2024 juga menghasilkan sejumlah artikel ilmiah yang dipublikasikan dalam prosiding terindeks Atlantis Press, prosiding ISSN, serta jurnal-jurnal terindeks Scopus dan Sinta yang bekerja sama dengan panitia ISoLEC. Langkah ini sejalan dengan komitmen Fakultas Sastra untuk meningkatkan kualitas dan dampak kegiatan ilmiah, baik secara nasional maupun internasional.

Panitia ISoLEC 2024 menyampaikan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam menyukseskan acara ini. Harapannya, seminar ini dapat menjadi wadah yang terus mendorong inovasi dan kolaborasi dalam bidang bahasa, pendidikan, dan seni.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai ISoLEC dan publikasi hasil seminar, silakan kunjungi situs web resmi Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang.

ISoLEC 2024: Mewujudkan Perubahan dan Transformasi dalam Bahasa, Pendidikan, dan Seni

Kunjungan dan Penjajakan Kerjasama Prodi Pendidikan Bahasa Jerman dengan PT. Binamandiri Mulia Jaya, Malang dan Life Concepts – Generation Service and Administration Ltd., Austria

Kota Malang – Program Studi Pendidikan Bahasa Jerman Universitas Negeri Malang menggelar kunjungan dan penjajakan kerjasama dengan PT. Binamandiri Mulia Jaya pada Selasa, 16 Juli 2024. Bertempat di Ruang Sidang Fakultas Sastra D16.204 Universitas Negeri Malang, kegiatan ini dibuka oleh Ketua Departemen Sastra Jerman sekaligus Koordinator Program Studi S1 Pendidikan Bahasa Jerman, Dr. Dewi Kartika Ardiyani, S.Pd., M.Pd. Kegiatan ini turut dihadiri oleh wakil dekan II Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang, Dr. Edy Hidayat, S.Pd, M.Hum. dan wakil dekan III Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang, Dr. Kusubakti Andajani, M.Pd. yang turut memberikan sambutan pada kegiatan tersebut.

Usai pembukan oleh Koordinator Program Studi Pendidikan Bahasa Jerman, pihak PT. Binamandiri, Bapak Karkana Sanarto selaku pendiri PT. Binamandiri memberikan sambutan dan arahan terkait dengan pelaksanaan kegiatan. PT. Binamandiri juga mendatangkan narasumber dari Austria, Peter, yang memberikan pemaparan materi terkait Life Concepts – Generation Service and Administration. Kegiatan ini bertujuan untuk konsultasi dan pelatihan kerja luar negeri yang akan dilakukan pada mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa Jerman.

Seusai penyampaikan materi, diikuti dengan kegiatan sesi tanya jawab pihak PT. Binamandiri dengan para dosen Universitas Negeri Malang yang menghadiri kegiatan tersebut. Banyak sekali pertanyaan menarik dan respon positif yang diberikan oleh para undangan yang hadir. Kegiatan diakhiri dengan sesi foto bersama dan penyerahan cinderamata antara pihak Universitas Negeri Malang dan pihak PT. Binamandiri.

Reporter dan dokumentasi: Yonita Shelly Anggraeni

ISoLEC 2024: Mewujudkan Perubahan dan Transformasi dalam Bahasa, Pendidikan, dan Seni

Kunjungan Fakultas Keislaman Universitas Trunojoyo Madura ke Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang

Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang (UM) baru-baru ini menerima kunjungan dari Fakultas Keislaman Universitas Trunojoyo Madura (UTM) dalam rangka penjaminan mutu akademik. Kegiatan yang berlangsung di Gedung Kuliah Bersama A20 SAC Bahasa Arab ini bertujuan untuk meningkatkan program penjaminan mutu di Fakultas Keislaman UTM.

Acara dimulai dengan sambutan dari Dekan Fakultas Keislaman UTM, Shofiyun Nahidloh, S.Ag., MHI, yang disusul oleh sambutan dari Dekan Fakultas Sastra UM, Dr. Moch. Syahri, S.Sos., M.Si. Setelah itu, dilakukan penyerahan cinderamata dari Fakultas Sastra UM kepada Fakultas Keislaman UTM, diikuti dengan sesi foto bersama. Kegiatan ini mencerminkan hubungan baik dan kerjasama erat antara kedua institusi dalam upaya peningkatan mutu pendidikan.

Selanjutnya, perwakilan dari Unit Penjaminan Mutu Fakultas Sastra UM memberikan penjelasan mengenai sistem penjaminan mutu yang diterapkan di Fakultas Sastra, termasuk pelaksanaan penjaminan mutu akademik. Evaluasi pelaksanaan standar mutu akademik di Fakultas Sastra UM dilakukan secara periodik, mencakup sistem penilaian serta proses belajar mengajar yang diterapkan.

Penjaminan mutu di UM juga mencakup monitoring dan evaluasi Proses Belajar Mengajar (PBM) yang diperoleh dari penilaian secara kuantitatif dan kualitatif. Penilaian kualitatif berupa kritik dan saran dari mahasiswa, sementara dosen juga menilai performa proses mengajar mereka. Indikator capaian setiap departemen dipantau secara ketat oleh tim E-Monev UM.

Sesi tanya jawab juga diadakan, membahas berbagai aspek terkait dengan tim Unit Penjaminan Mutu (UPM) serta mekanisme monitoring fakultas. Diskusi ini diharapkan dapat memberikan wawasan dan pemahaman yang lebih mendalam mengenai implementasi penjaminan mutu akademik di Fakultas Sastra UM, yang dapat diaplikasikan oleh Fakultas Keislaman UTM.

Kunjungan ini diharapkan dapat meningkatkan program penjaminan mutu Fakultas Keislaman UTM dengan mengadopsi praktik-praktik terbaik yang telah diterapkan oleh Fakultas Sastra UM. Semoga kerjasama ini terus berlanjut dan memberikan manfaat yang signifikan bagi kedua institusi dalam upaya peningkatan mutu pendidikan di Indonesia.

ISoLEC 2024: Mewujudkan Perubahan dan Transformasi dalam Bahasa, Pendidikan, dan Seni

Benchmarking FKIP Universitas Sebelas Maret Surakarta ke Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang

Kamis, 4 Juli 2024, Fakultas Sastra (FS) Universitas Negeri Malang (UM) menerima kunjungan Benchmarking dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Sebelas Maret Surakarta. Kegiatan ini dihadiri oleh delapan delegasi dari Solo, termasuk jajaran pimpinan Fakultas yang diwakili oleh Prof. Dr. Cicilia Dyah Sulistyaningrum Indrawati, M.Pd., pembina organisasi mahasiswa (Ormawa), dan perwakilan mahasiswa.

Kegiatan bertemakan Penguatan Ormawa dan Pemberdayaan UKM (Unit Kegiatan Mahasiswa) serta Strategi Peningkatan Pretasi PKM (Program Kreativitas Mahasiswa) ini dibuka oleh Dekan Fakultas Sastra, Dr. Moh. Syahri, M.Si., yang menyambut hangat para tamu dan mengapresiasi inisiatif untuk berbagi dan belajar bersama demi peningkatan kualitas pendidikan dan kegiatan kemahasiswaan. Wakil Dekan 1 Fakultas Sastra, Evynurul Laily Zen, S.S., M.A., Ph.D., melanjutkan dengan diskusi mendalam mengenai berbagai kegiatan kemahasiswaan yang telah diimplementasikan di Fakultas Sastra. Diskusi ini meliputi aktivitas di Belmawa (Pembelajaran dan Kemahasiswaan), program Student Mobility, Indonesian International Student Mobility Awards (IISMA), International Credit Transfer (ICT), serta program pertukaran mahasiswa lainnya.

Poin lain yang juga turut didiskusikan dalam kegiatan benchmarking ini adalah skema sistem kredit Ekstra Kurikuler Mahasiswa. Skema ini menjadi sorotan karena pentingnya peran kegiatan ekstrakurikuler dalam pengembangan soft skills dan kompetensi tambahan bagi mahasiswa. Kegiatan benchmarking ini diharapkan dapat memberikan wawasan baru dan inspirasi bagi kedua institusi untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan dan kegiatan kemahasiswaan. Selain itu, kegiatan seperti ini juga membuka peluang untuk kolaborasi lebih lanjut antara Universitas Sebelas Maret Surakarta dan Universitas Negeri Malang di masa depan.

en_USEnglish